Upaya Percepatan Penurunan Stunting, Wabup BU Sambut Kunker Ketua TPPS Prov Bengkulu
Bengkulu Utara, InfoPublik – Wakil Bupati (Wabup) Bengkulu Utara (BU) Arie Septia Adinata, SE, M.Ap sambut kunjungan kerja (Kunker) Wakil Gubernur Bengkulu, Dr. H. Rosjonsyah, S.I.P., M.Si sekaligus Ketua Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS), di Cafe Four Star, Arga Makmur, Rabu (23/11/2022).
Kunjungan kerja tersebut, dalam rangka pendampingan pelaksanaan pembinaan monitoring dan evaluasi (Monev) percepatan penurunan stunting (P2S). pemanfaatan ensimil dan goggle form pada proses identifikasi kasus stunting di kabupaten BU dan pengukuhan duta gendre.
Kepala Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Bengkulu, dalam laporannya mengatakan kunjungan kerja Ketua TPPS tersebut sekaligus evaluasi pemanfaatan elsimil dan google form kasus stunting di Kab BU.
Wagub Bengkulu, Rosjonsyah selaku Ketua TPPS provinsi dalam kesempatan tersebut, mengajak segenap anggota TPPS dari seluruh tingkatan untuk bersama-sama mengentaskan stunting. Sebab, stunting merupakan masalah bangsa yang serius karena menyangkut pembangunan kualitas manusia generasi bangsa.
Hal senada diungkapkan Ketua TPPS BU Arie Septia Adinata, SE, M.Ap, Ia mengatakan, pemerintah daerah mendukung program penurunan stunting yang merupakan program prioritas nasional dalam rangka meningkatkan kualitas SDM.
Ia meminta dukungan semua pihak dalam mengatasi stunting dan program pemerintah lainnya. Hal itu agar mendapatkan hasil untuk menyongsong Kabupaten BU yang lebih baik lagi.
“Saya berharap Tim TPPS selalu bersinergi bersama 216 desa di tetapkan lokus sekarang, 5 kelurahan, di tingkatkan lagi, semua penguatan pendataan riset dan melakukan inovasi yang terbaru di tahun 2023,”jelasnya.
Didampingi perwakilan BKKBN Provinsi Bengkulu, Ketua TPPS Provinsi Bengkulu Rosjonsyah disambut langsung oleh wakil bupati BU Arie S Adinata, SE, M.Ap, sebagai Ketua TPPS Kabupaten BU serta sejumlah pejabat di lingkup Pemkab BU mengukuhkan Duta Gendre Bengkulu Utara (MCBU/yg/dc).