Resmikan GOR Perjuangan II, Bupati BU Ajak Masyarakat Jadikan Wadah Kegiatan Positif

Bengkulu Utara, Info Publik – Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Utara, dalam hal ini Bupati Bengkulu Utara, Ir. H. Mian, meresmikan langsung gedung olahraga (GOR) II yang berada di Kawasan Terpadu Mandiri (KTM) Kecamatan Ketahun, Jumat (31/01/2025).

Dalam laporannya, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bengkulu Utara, Drs. H. Bambang Pramana Budi, M.Pd, menyampaikan bahwasanya gedung tersebut merupakan gedung olahraga kedua yang dimiliki Bengkulu Utara setelah sebelumnya didirikan di wilayah kecamatan Arma Jaya.

“Ini merupakan gedung kedua kita yang mana sebelumnya telah didirikan di wilayah kecamatan Arma Jaya”, ucapnya.

Sementara itu, Bupati Bengkulu Utara dalam sambutannya menyampaikan dengan adanya gedung olahraga tersebut diharapkan dapat meningkatkan semangat masyarakat dalam mengasah kemampuan sekaligus menjadi penunjang peningkatan kualitas masyarakat melalui aspek olahraga.

“Dengan adanya gedung ini kita tentu berharap dapat meningkatkan semangat masyarakat untuk mengasah kemampuannya sekaligus juga menjadi penunjang peningkatan kualitas masyarakat kita”, ucapnya.

Lebih lanjut Bupati Bengkulu Utara menambahkan pesan kepada masyarakat sekitar gedung olahraga untuk menjaga dan merawat gedung tersebut sekaligus untuk memanfaatkan dengan baik gedung tersebut agar menjadi wadah kegiatan positif yang bisa dirasakan oleh semua khalayak.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Anggota DPR Republik Indonesia dapil Bengkulu, jajaran Forkopimda Bengkulu Utara, Camat Ketahun, serta jajaran OPD Setdakab Bengkulu Utara.

Reporter : Ridho
Editor : Arif

CATEGORIES:

Berita-Berita Utama

Tags:

No responses yet

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Latest Comments

No comments to show.