Media Center Pemkab Bengkulu Utara – Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Utara gelar pertemuan dengan TIM Auditor Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK-RI) Perwakilan Provinsi Bengkulu, di Ruang Pola Setdakab BU, Selasa (26/3/2019).
Dalam acara tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Bengkulu Utara Arie Septia Adinata, SE, Tim Pengendali Teknis BPK-RI Perwakilan Provinsi Bengkulu Indra Saputra ,SE, MM,AK,CA, Dr.H.Agus Haryanto, SE, MM Kepala Badan Pengelola Keuangan Dan Aset Daerah Kabupaten Bengkulu Utara, Dullah ,SE Inspektur Inspektorat Kabupaten Bengkulu Utara, anggota Tim BPK-RI Perwakilan Provinsi Bengkulu, Camat se-Kabupaten BU dan seluruh Kepala OPD Kabupaten Bengkulu Utara.
Wakil Bupati Bengkulu Utara Arie Septia Adinata, SE menjelaskan bahwa pada tahun 2018 laporan keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Utara tepat waktu dan memperoleh predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) yang harus di pertahankan di tahun 2019.
“Kunjungan dari Tim BPK-RI Perwakilan Provinsi Bengkulu, tentu harapan kita pada seluruh SKPD di Kabupaten Bengkulu Utara dapat mengikuti secara serius untuk memberikan data yang valid dan akurat. Sehingga Predikat WTP tahun 2018 dapat kita pertahankan di Tahun 2019.”Jelasnya.(MC Bengkulu Utara/GS/DC).
No responses yet