Arga Makmur – Proses pelantikan dan pengukuhan pengurus Persatuan Keluarga Daerah Pariaman Bengkulu Utara periode 2017-2022, berjalan dengan khidmat dan meriah, Sabtu (29/10) malam.
Pantauan di lokasi kegiatan, pelantikan pengurus PKDP Bengkulu Utara tersebut disambut antusias segenap warga PKDP. Setidaknya, ada sekitar 1.000-an warga PKDP dari berbagai kawasan, yang ikut menyaksikan proses pelantikan dan pengukuhan tersebut.
Hadir dalam acara tersebut Wakil Bupati Bengkulu Utara Arie Septia Adinata, SE, Wakil Bupati Padang Pariman Suhatri Bur, SE, MM dan Wakil Walikota Pariaman DR. Genius Umar, S.Sos, M.Si serta rombongan. Acara dilantik ketua DPW PKDP Provinsi Bengkulu dan disahkan Wakil Bupati Bengkulu Utara, Wakil Bupati Padang Pariaman dan Wakil Walikota Pariaman. Ketua DPD PKDP Bengkulu utara efendi, SP wakil Alwi Jamar, Sekretaris Yos Sudarso, SSTP, MM dan wakil sekretaris Bari Oktari, SSTP untuk masa Periode 2017-2022
No responses yet