Kementerian PUPR Berkunjung ke Bengkulu Utara


Categories :

Bengkulu Utara, InfoPublik – Bupati Bengkulu Utara Mian menyambut kedatangan Kepala Balai Pelaksana Jalan Nasional Bengkulu Kementerian PUPR M. Diantoro Murod, Senin (13/7/2020).

Kunjungan kerja tersebut sebagai tindak lanjut erbagai usulan pembangunan yang diusulkan Bupati Bengkulu Utara Mian.

Bupati Bengkulu Utara menyampaikan, kedatangan Kepala Balai dari Kementerian PUPR ini adalah untuk melihat langsung kondisi lapangan berbagai usulan yang telah disampaikan.

“Kedatangan Kepala Balai Jalan Nasional adalah untuk melihat dan memastikan berbagai program dan usulan pembangunan yang telah kita ajukan yang sangat mendesak bagi masyarakat,” terang dia.

Bupati juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kementerian PUPR yang telah mengalokasikan anggaran yang cukup signifikan ke Bengkulu Utara yaitu Rp28 miliar pada 2019 dan Rp59 miliar pada 2020 yang sangat berarti bagi masyarakat karena kemampuan fisikal pemerintah kabupaten yang sangat terbatas.

Bupati berharap pembangunan untuk tahun ke depan dapat berkesinambungan dan lebih intensif untuk tahun mendatang. (MC Bengkulu Utara/SY/DC).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *