Info Publik – Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara, dalam hal ini Bupati Bengkulu Utara, Ir. H. Mian, dihari pertama masuk kerja melakukan sidak pelayanan sekaligus beri support kepada para pasien di Rumah Sakit Umum Daerah Bengkulu Utara, Rabu (26/04/2023).
Dalam kegiatan tersebut Bupati Bengkulu Utara melakukan sidak kesiapan di beberapa spot pelayanan kesehatan RSUD untuk memastikan kesiapan dan kenyamanan dalam menangani pasien sakit selepas idul fitri 1444 Hijriyah.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Bengkulu Utara Ir. H Mian menyampaikan, kesigapan dan kenyamanan pelayanan kesehatan merupakan prioritas utama di setiap waktu sekalipun selepas libur lebaran.
“Kesigapan dan kenyamanan pelayanan kesehatan merupakan prioritas utama meskipun hari pertama masuk kerja,”ucapnya.
Lebih lanjut Bupati Bengkulu Utara juga memberikan dukungan kepada para pasien di RSUD Bengkulu Utara berupa pesan untuk tetap menjaga semangat meskipun harus melewati hari raya idul fitri di rumah sakit.
“Bapak ibu sekalian, meskipun harus melewati hari raya di rumah sakit harus tetap semangat dan tetap berpikir positif agar segera pulih,” ucapnya.
No responses yet