Arga Makmur, Media Center – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) bersama Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Utara melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) melaksanakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Srikandi Siaga Bencana dengan tema “Perempuan Menjadi Guru Siaga Bencana, Rumah Menjadi Sekolahnya” acara digelar di Balai Ratu Samban, Selasa (9/April/2019).
23
Bupati Bengkulu Utara Ir. H. Mian membuka acara secara resmi dan menyampaikan bahwa perempuan memiliki peran yang strategis dalam penanggulangan Bencana khususnya dalam membangun kesiapsiagaan bencana di tingkat keluarga.
“Kaum Wanita harus tangguh dalam menghadapi bencana dan menyiapkan keluarganya agar siaga terhadap bencana,”tutur Bupati.
Acara ini dihadiri juga oleh Deputi Pencegahan dan Kesiapsiagaan BNPB beserta rombongan, segenap unsur Forkopimda Kab. Bengkulu Utara, Kalaksa BPBD Povinsi Bengkulu, Kalaksa BPBD Kabupaten Bengkulu Utara, Gabungan Organisasi Wanita, dan peserta Bimtek Srikandi Siaga bencana. (MC Bengkulu Utara/IA/DC).
No responses yet