Musrenbang, Sinkron dan Selaraskan Usulan Pembangunan Kecamatan Tanjung Agung Palik


Categories :

Bengkulu Utara, InfoPublik – Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara dalam hal ini Kepala Bapelitbangda  Ir. Suharto membuka kegiatan Musrenbang RKPD Kecamatan di Aula Kantor Kecamatan Tanjung Agung Palik (TAP), Selasa (17/01/2023).

Hadir dalam kegiatan Musrenbang RKPD Kecamatan TAP, Anggota DPRD Kabupaten Bengkulu Utara, Kepala Bapelitbangda, Perwakilan Dinas Dukcapil, Perwakilan Dinas Sosial, Perwakilan Dinas Kesehatan, Kapolsek Air Besi, Forum Kades se-Kecamatan Tanjung Agung Palik serta jajaran terkait lainnya.

Dalam sambutannya, Kepala Bapelitbangda menyampaikan bahwa kegiatan musrenbang bertujuan untuk memenuhi amanah Permendagri Nomor 86 tahun 2017 tentang Perencanaan Pembangunan Daerah.

“Musrenbang ini bertujuan untuk mensinkronkan dan menyelaraskan Pembangunan di tahun depannya, jadi musrenbang 2023 ini bertujuan untuk  menyusun perencanaan ditahun 2024 yang akan datang, dalam kegiatan ini kita bisa menampung seluruh usulan aspirasi dari seluruh desa dalam wilayah Kecamatan Tanjung Agung Palik,”sampainya.

Kepala Bapelitbangda mengatakan usulan aspirasi nantinya akan dibahas dimusrenbang tingkat Kabupaten.

“nantinya ada namanya forum lintas OPD yang berarti usulan-usulan dari Kecamatan ini nanti akan dibawa ke Kabupaten untuk disampaikan ke SKPD untuk bisa dianggarkan di tahun 2024,”jelasnya.

Sementara itu Camat TAP mengutarakan mengenai apa saja menjadi prioritas Kecamatan TAP salah satunya mengenai bidang ekonomi, dimana desa dalam wilayah Kecamatan TAP memiliki wilayah persawahan yang sangat luas mereka berharap untuk bisa meningkatkan ketahanan pangan, di tahun 2024 nanti mereka berharap irigasi ini bisa diperhatikan.

“Karena memang kami sedang mengusahakan ada aktivitas galian yang ada disungai palik telatang dan nangkai sehingga air keruh maka timbul lah sepenangkalan lumpur di irigasi tersebut sehingga air tidak lancar, sekarang masyarakat berharap dari pihak PUPR Untuk bisa memperhatikan perlengkapan yg lainnya agar air bisa mencangkup untk wilayah persawahan didesa Tanjung Agung Palik,”tutupnya. (MCBU/La/Gt/Rn)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *