Arga Makmur – Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Bengkulu Utara dipercaya oleh Pemkab Bengkulu Utara untuk menjadi koordinator dalam mengkoordinir berbagai macam pertandingan dan perlombaan olahraga dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) yang ke-72 tahun 2017 yang terpusat di Kota Arga Makmur. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Hendri Kisinjer, MM melalui Sekretaris Dinas, Muh. Abidin, S.IP Rabu (2/8).
Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Bengkulu Utara, Hendri Kisinjer, MM melalui Sekretaris Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Bengkulu Utara Muh. Abidin, S.IP mengatakan bahwa Dispora ditunjuk sebagai koordinator perlombaan dan pertandingan olahraga dalam menyambut HUT RI ke-72 berdasarkan SK Bupati Bengkulu Utara maka Dispora mengkoordinir 7 cabang olahraga.
“7 cabang olahraga yang akan kita pertandingkan adalah futsal antar Dinas, Instansi dan OPD, Gerak jalan putra putri antar Dinas dan Instansi, gerak jalan Indah antar SD, SMP putra putri, Lari 5 Km untuk Umum, Tenis meja, Bulu tangkis, Bola volly serta lomba olahraga tradisional” katanya saat dikonfirmasi reporter MC Bengkulu Utara di ruang kerjanya.
Lebih lanjut, ia menjelaskan ada berbagai jenis cabang olahraga tradisonal yang akan di perlombakan untuk memeriahkan acara HUT RI seperti Tarik tambang putra putri antar instansi, Engrang (berjalan diatas bambu), Terompah Panjang, Lari batok kelapa dan sumpit untuk putra dan putri.
“Olahraga tradisional diperlombakan agar kita tidak melupakan olahraga tradisi nenek moyang kita yang menjadi akar budaya bangsa dan kearifan lokal ditengah maraknya permainan modern. Adapun cabang olahraga tradisional yang akan diperlombakan adalah Tarik tambang putra putri antar instansi, Engrang (berjalan diatas bambu), Terompah Panjang, Lari batok kelapa dan sumpit untuk putra dan putri” jelasnya.
Ditambahkannya, ada beberapa tujuan penting diadakannya perlombaan ini yaitu menanamkan semangat kemerdekaan serta perjuangan agar terpatri dalam jiwa anak bangsa dan untuk membudayakan masyarakat agar hidup sehat dengan rutin berolahraga. Selain itu dengan perlombaan ini dapat terjalin kerja sama sirahturrahmi antar intansi, memberikan hiburan kepada masyarakat serta menggerakkan perekonomian rakyat karena dengan adanya acara dan kegiatan maka dapat memberikan peluang kepada para pedagang. (MC Bengkulu Utara/GS/ARF/BgS)