Kabupaten BU Sukses Turunkan Stunting dan Kemiskinan Ekstrem di Tahun 2022


Categories :

Info Publik, Bengkulu Utara – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Utara (BU) mengikuti roadshow daring bersama Menko PMK tentang percepatan penurunan stunting dan penghapusan kemiskinan ekstrem di kabupaten/kota provinsi Bengkulu, kegiatan ini berlangsung di ruang rapat sekda kabupaten BU, Senin (20/2/2022).

Acara ini diikuti oleh Sekretaris daerah (Sekda) kabupaten BU H.Fitriyansyah,S.STP, MM, Perwakilan Forkopimda, Kepala OPD di ruang lingkup pemerintahan Kabupaten BU beserta jajaran.

Atas nama Pemerintah Kabupaten BU, Sekda memaparkan beberapa hal terkait dengan jumlah penduduk miskin di Kabupaten BU berdasarkan data dari tahun 2017 hingga 2022 mengalami penurunan yang signifikan berada pada persentase 11,48%, isu permasalahan stunting dimulai dari tata kelola, intervensi spesifik dan intervensi sensitif.

“Atas nama pemerintahan kabupaten BU memaparkan kondisi prevalensi stunting dan kondisi kemiskinan ekstrem, mengalami penurunan yang sangat baik, terhitung dari tahun 2017 hingga 2022, beberapa penjabaran terkait dengan isu permasalahan stunting dari permasalahan tata kelola hingga intervensi spesifik dan intervensi sensitif,”ujarnya.

Beliau juga menyampaikan harapan kepada pemerintah pusat untuk dapat membuka seluas-luasnya untuk semua sumber pembiayaan untuk program kegiatan terkait dengan percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem dan percepatan penurunan stunting dan mengutamakan daerah-daerah yang mempunyai angka prevalansi stunting diatas 20%.

“Sehingga dapat intervensi pusat dengan membuka DAK Fisik bidang kesehatan dan KB, besar harapan ini disampaikan, atas nama pemerintah daerah mengucapkan terima kasih atas kesempatan ini, semoga harapan kami dapat dipertimbangkan. Sehingga dapat melaksanakan penghapusan kemiskinan ekstrem serta penurunan angka stunting,”tutupnya. (MCBU,Nd/Yg).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *