Info publik, Bengkulu Utara- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkulu Utara (BU) dalam hal ini Bupati BU Ir.H.Mian dan Wakil Bupati (Wabup) BU Arie Septia Adinata,S.E,M.AP membagikan honorium kepada 382 Imam Masjid dan Pemuka agama di 11 Kecamatan Kabupaten BU, di Balai Daerah Arga Makmur. Selasa (26/4/2022).
Bupati BU Ir.H Mian dalam sambutannya menyampaikan kegiatan pembagian honor tersebut, merupakan agenda rutin dilaksanakan oleh Pemkab BU dengan jenjang waktu triwulan, memberikan apresiasi berupa honorium kepada imam masjid dan pemuka agama di Kabupaten BU atas pengabdiannya dalam menjalankan perintah agama, membimbing, serta menjadi tokoh tauladan di tengah masyarakat.
“Menjadi komitmen Pemkab BU untuk membagikan honor kepada para imam dan pemuka agama, sebagai bentuk apresiasi atas pengabdian dan menjadi teladan masyarakat, dengan hal ini diharapkan dapat menjadi motivasi dan semangat bersama untuk kedepannya,”ujarnya.
Beliau juga memberikan himbauan terkait kondisi pandemi saat ini Kabupaten BU turun level 1, ini tidak lepas dari kerja sama pemerintah daerah bersama imam masjid dan pemuka agama untuk mengantisipasi penyebaran COVID-19, menjelang hari raya, kegiatan ibadah dan mudik tetap diperbolehkan dengan syarat telah melakukan vaksin dan mematuhi protokol kesehatan.
“Kita tetap waspada terhadap perkembangan virus COVID-19 ini, walaupun kondisi sudah membaik, kita jangan lengah dan tetap mematuhi protokol kesehatan, baik saat sedang beribadah maupun jika nanti akan mudik, hal ini perlu disosialisasikan kepada masyarakat, agar kita semua diberikan kesehatan,”jelasnya.
Penerima honorium Imam masjid dan pemuka agama berjumlah 382 terdapat dari 11 Kecamatan, yaitu Arga Makmur, Arma Jaya, Air Besi, Tanjung Agung Palik, Air Napal, Lais, Air Padang, Giri Mulya dan Padang Jaya (MCBU, Nd).