Melalui MRSF Ciptakan Millennial Peduli dan Aktif Tekan Angka Kecelakaan


Categories :

Media Center, Diskominfo Bengkulu Utara – Guna menekan angka kecelakaan lalu lintas, Polres Bengkulu Utara bekerjasama dengan Pemkab Bengkulu Utara menggelar acara Millennial Road Safety Festival (MRSF) yang dipusatkan di Alun-alun Rajo Malin Paduko Minggu, (10/2/2019).

Kegiatan tersebut didukung penuh oleh Bupati Bengkulu Utara Ir.H.Mian, dan dihadiri Wakil Bupati Arie Septia Adinata, SE, Kapolres Bengkulu Utara AKBP Ariefaldi warganegara, S, IK, penyelenggara acara, Dandim 0423 Bengkulu Utara Letkol Arh Ari Triseneta Nursanto,S.Sos, Sekretaris Daerah Kanbupaten Bengkulu Utara Dr.Haryadi,S.Pd,MM, M.Si BU, serta Jajaran Pemerintahan Bengkulu Utara dan partisipan Millennial Road Safety Festival.

Berbagai kegiatan digelar pada acara yang mengangkat tema “Mewujudkan Millennial Cinta Lalu Lintas Menuju Indonesia Gemilang” itu antara lain, Jalan Sehat Millenial, Senam Kolosal Millenial, Deklarasi Keselamatan Berlalu Lintas, Safety Riding & Free Style, serta Doorprize menarik dan Hiburan dari artis-artis ibukota.

Kapolres Bengkulu Utara AKBP Ariefaldi warganegara, S, IK secara langsung membuka acara Millennial Road Safety Festival yang terpusat di Alun-alun kota Arga Makmur beliau menyampaikan, terima kasih sebanyak-banyaknya kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Utara yang telah membantu pelaksanaan kegiatan ini dengan lancar.

kegiatan tersebut dilaksanakankan untuk mensosialisasikan keselamatan berlalulintas dan menekan angka kecelakaan lalu lintas.

“57 persen kecelakaan yang terjadi merupakan di tingkat usia produktif diusia 15 sampai 38 tahun yang masuk kedalam usia milenial tersebut kecelakaan menempati urutan kelima berdasarkan WHO World Health Organization tercatat korban meninggal dunia terbanyak di dunia maka sangat lah penting bagi generasi milenial ini menjadi inspirator dan motifator bagi pengguna jalan lainya untuk menuju keselamatan dalam berlalu lintas,”tuturnya.

Beliau berharap dengan adanya kegiatan dapat terciptanya generasi milenial yang peduli dan berperan aktif dalam menurunkan angka kecelakaan tersebut dan juga tertib berlalu lintas bersama generasi milenial.

Sementara Bupati Bengkulu Utara Ir. H. Mian mensuport dalam kegiatan tersebut mengatakan bahwa ajang ini merupakan ajang untuk kita silahturahmi bersama dan sebagai wadah untuk menjalin silahturahim untuk menatap masa depan penuh optimis, menatap masa depan untuk membangun daerah dan membangun diri dengan semangat.

“Pemkab BU telah melakukan pembangunan infrastruktur jalan yang ada di Kabupaten Bengkulu Utara Secara Bertahap dikarenakan salah satu penyebab meningkatnya angka kecelakaan lalu lintas salah satunya,” Ujar Bupati BU.

Dalam rangkaian acara tersebut Bupati Bengkulu Utara Ir Mian membacakan Deklarasi Keselamatan Berlalu Lintas.(MC Bengkulu Utara/SY/DC).

#PemkabBengkuluUtara
#MillennialSafetyRoadFestival
#PolresBengkuluUtara
#DiskominfoBengkuluUtara
#MediaCenterBengkuluUtara

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *