BENGKULU UTARA KABUPATEN PERTAMA SE-PROVINSI BENGKULU YANG MENYERAHKAN LKPD TAHUN 2019 UN-AUDITED KEPADA PIHAK BPK R.I PERWAKILAN PROVINSI BENGKULU
Media Center – Melalui kepemimpinan Bupati Ir. H Mian, Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara memang patut diacungi jempol. Hal ini kembali dibuktikan dengan diserahkannya Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kabupaten Bengkulu Utara Tahun 2019 Un-audited pada hari ini 10 Maret 2020.
kepada pihak Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) R.I Perwakilan Provinsi Bengkulu dan menjadi pemerintah daerah
lingkup Provinsi Bengkulu yang PERTAMA menyerahkan LKPD Tahun 2019 Un-audited.“Alhamdulillah berkat dorongan kuat dari Bapak Bupati dan kerjasama dari seluruh SKPD lingkup Kabupaten Bengkulu Utara kita dapat menyelesaikan LKPD lebih cepat dari tahun-tahun sebelumnya dan menjadi Kabupaten pertama yang menyerahkannya kepada Pihak BPK R.I Perwakilan Bengkulu. Harapan kita nantinya proses pemeriksaan berjalan dengan lancar dan mendapatkan hasil maksimal yang sama-sama kita inginkan yaitu kembali mendapatkan predikat WTP tiga kali berturut-turut” pungkas H. Fitriyansyah, S.STP, MM Kepala BPKAD Kabupaten Bengkulu.
Selain opini WTP dua kali berturut-turut, dalam bidang pengelolaan keuangan daerah Bengkulu Utara melalui kepemimpinan Bupati Ir. H. Mian tahun 2018 juga memborong penghargaan dalam acara TREASURY AWARDS yang digelar Dirjen Perbendaharaan Kementerian Keuangan Kanwil Provinsi Bengkulu.
Bupati Mian Mendapatkan 3 Penghargaan Sekaligus. Masing-masing Terbaik Pertama Kategori Penyaluran Dana Desa 2018. Berikutnya Kembali Menjadi Terbaik Pertama Penyaluran Dana Alokasi Khusus ( DAK ) Fisik 2018 dan Terakhir Terbaik Kedua Pengelolaan SIKD KUR Anggaran 2018. Bengkulu Utara berhasil menyisihkan Sepuluh Kabupaten/Kota lainnya bukan tanpa perjuangan. Hal ini Berdasarkan penilaian ketat yang dilakukan kemenkeu hingga Bengkulu Utara dinilai berhak meraih tiga penghargaan sekaligus.